"Pendidikan Al-Qur'an dan Pembentukan Karakter"
Berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan Al-Qur'an serta membentuk karakter siswa dengan nilai-nilai yang kuat dan bermanfaat.
Click Here
"Pengembangan Kemampuan Intelektual"
Berkomitmen untuk meningkatkan kemampuan intelektual siswa melalui berbagai metode dan kegiatan yang mendukung pembelajaran yang mendalam dan berkelanjutan.
Click Here
"Keterampilan dan Kolaborasi Global"
Mengembangkan keterampilan kritis, komunikatif, kreatif, dan inovatif pada siswa, serta mendorong kolaborasi dalam lingkungan multikultural yang inklusif untuk mempersiapkan mereka menghadapi tantangan global dengan iman dan pengetahuan yang kokoh.
Click Here

news

Semarak Open Day PPDB pada tahun 2024

Penerimaan Peserta Didik Baru atau yang disingkat PPDB merupakan salah satu agenda tahunan yang dilakukan sekolah untuk menerima peserta didik baru atau pindahan yang mencakup proses pendaftaran sampai penyeleksian disertai syarat-syarat tertentu. PPDB bertujuan untuk menyaring calon siswa yang terpilih sesuai kriteria yang telah ditentukan oleh sekolah. PPDB dilaksanakan di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT)  dibuka untuk berbagai tingkatan mulai dari TK, SD dan SMP. Sekolah Islam Terpadu (SIT) Widya Cendekia  adalah sekolah yang berakreditasi A, menggunakan kurikulum merdeka, tenaga pengajar berkualitas, mengintegrasikan nilai-nilai agama, sosial dan akademik.

Pendaftaran dapat dilakukan baik secara online maupun offline. Untuk pendaftaran secara online mengunjungi website https://widyacendekia.sch.id/, namun untuk pendaftaran secara offline dapat mendatangi sekretariat PPDB Sekolah Islam Terpadu Widya Cendekia. Open day dibuka pada tanggal 26 oktober 2024 hingga saat ini sampai kuota terpenuhi. Adapun alur prosedur pendaftarannya adalah pembelian formulir pendaftaran, observasi calon siswa baru, pengumuman hasil dan observasi siswa. Jika dinyatakan lulus, maka dilakukan tahapan selanjutnya yaitu pemberkasan dan pembayaran biaya sekolah masuk, dan yang terakhir diterima sebagai siswa SIT Widya Cendekia.

Penerimaan Peserta Didik Baru telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 26 Oktober 2024 yang dimulai pada pukul 08.00-12.00 WIB dan dihadiri oleh kurang lebih 200 peserta. Namun, setelah pukul 12.00 peserta pun masih terus berdatangan untuk mendaftar. Adapun sasaran dari Open Day yaitu siswa internal (dari sekolah wicend) dan eksternal (luar sekolah wicend). Selain penerimaan peserta didik baru, acara tersebut dimeriahkan dengan acara lain meliputi seminar parenting dengan mengundang pemateri Fabiola Priscila, M.Psi sebagai psikolog anak dan remaja yang membahas tentang “Fatherless Terhadap Perkembangan Anak”. Seminar berlangsung dengan aktif dan dilanjut dengan sesi tanya jawab oleh para peserta, lomba mewarnai dan lomba mengaji yang diikuti oleh siswa-siswi dari berbagai sekolah yang ada di Kota Serang dan acara tersebut pun berlangsung dengan sukses dan lancar. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pengumuman lomba-lomba dan para pemenang menerima penghargaan yang disambut tepuk tangan yang meriah oleh para peserta.

Dengan terselenggaranya Open Day Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) pada tahun 2024 dapat memberikan dampak yang positif bagi sekolah dan menjadi awal yang baik untuk tahun ajaran yang akan datang.

Facebook
X
LinkedIn
Pinterest
Facebook
WhatsApp
Telegram
Print
Artikel

Mengenal Malam Lailatul Qadar: Malam yang Lebih Baik dari Seribu Bulan

Malam Lailatul Qadar adalah salah satu malam yang sangat istimewa dalam agama Islam. Malam ini dipercaya memiliki keutamaan yang luar biasa, bahkan lebih baik dari seribu bulan. Lailatul Qadar menjadi malam yang sangat ditunggu oleh umat Muslim, khususnya pada bulan Ramadan. Tetapi, apa sebenarnya Lailatul Qadar itu, mengapa malam ini sangat istimewa, dan bagaimana umat Muslim dapat meraihnya? Mari kita bahas lebih lanjut.

Read More »
Uncategorized

Sosialisasi Kurikulum dan Seminar Parenting SMPIT Widya Cendekia : Kunci Kolaborasi Sukses Orang Tua dan Sekolah

Pada hari Sabtu, 11 Januari 2025, SMPIT Widya Cendekia menyelenggarakan sosialisasi kurikulum dan seminar parenting yang berlangsung di koridor sekolah. Acara ini dihadiri oleh wali murid siswa-siswi SMPIT Widya Cendekia dengan tujuan untuk mempererat hubungan antara pihak sekolah dan orang tua, serta memberikan informasi penting terkit perkembangan pendidikan anak. Kegiatan diawali dengan proses registrasi yang dilakukan sebelum acara dimulai.

Read More »
Uncategorized

Meningkatkan Kualitas SDM Staf dan Guru Melalui Mabit SIT Widya Cendekia

Dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di lingkungan SIT Widya Cendekia, Yayasan Al-Kautsar Cendekia rutin mengadakan kegiatan Malam Bina Iman dan Takwa (Mabit) setiap tahunnya. Tahun ini, kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 3-4 Januari 2025 di Masjid Tholibul Ilmi, dengan diikuti oleh seluruh guru dan staf SIT Widya Cendekia. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan spiritualitas, memperdalam ruhiyah, serta mempererat keakraban dan kebersamaan antar guru dan staf.

Read More »

yuk terbitkan artikelmu di website dan mading kami

ICT (Information Creativity and Technology) SIT WIDYA CENDEKIA © Copyright 2020. Last Updated 2024. All Rights Reserved.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *